Skip to main content

Efek Negatif Terlalu banyak Curhat

Efek Negatif Terlalu banyak Curhat. Curhat ini biasanya kebanyakan di lakukan oleh kaum wanita. apa lagi ketika berkumpul berbersama. Sebenarnya seseorang boleh saja mengeluh terhadap dirinya sendiri ataupun orang lain. Asalkan tidak terlalu sering dan tidak mengeluhkan setiap hal kecil yang terjadi dalam hidup. karena terlalu banyak curhat akan memiliki dampak negatif.

Berkeluh kesahlah selagi keluh kesah tak ada yang larʌng, berkeluh kesah atau Curhat dengan teman dan sahabat ketika menghadapi masalah, memang membuat perasaan lebih baik dan terasa lega. Bahkan saat emosi karena suatu masalah yang dialami, dengat curhat dapat membuat perasaan jadi lebih baik.

Namun jika terlalu banyak dan sering curhat akan menimbulkan efek dan dampak yang negatif , atau bahkan mungkin saja malah memperumit masalah dan tentu berdampak pada kerugian diri sendiri,

Maka dari itu berkeluh kesah dan curhatlah seperlunya agar tak menimbulkan kerugian, dan tak berdampak negatif. Nah berikut beberapa kerugian yang akan dialami jika terlalu terbuka pada teman atau sahabat, seperti dikutip dari iDiva.

1. Kecanduan
Saat berbagi kekhawatiran dengan teman, Anda akan merasa dekat dan kedekatan intim ini membangun rasa percaya diri. Ini terjadi karena ketika membicarakan sebuah masalah, tubuh akan memicu reaksi kimia di otak yang reaksinya mirip dengan efek mengonsumsi hᥱr0in.

Yang artinya, perasaan akan menjadi lebih baik ketika kita mendapatkan dukungan dari orang lain. Menuangkan isi hati kepada sahabat mungkin tampak seperti hal yang wajar. Tetapi ini bukan cara yang bijaksana, karena efek nyaman yang berlebihan akan membuat Anda untuk terus bercerita dan membongkar segala sesuatunya tentang diri Anda.

2. Menambah masalah
Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Missouri, kecenderungan wanita curhat secara berlebihan dan terus-menerus, hanya akan membuat masalah mereka semakin membesar.

Ini disebabkan karena rasa khawatir membuat mereka terjebak dalam pikiran negatif, yang kemudian menjadi rasa panik, depresi dan stres. Bahkan dalam kasus-kasus tertentu, ini dapat berubah menjadi kecemasan emosional yang tidak sehat.

3. Makin membuat cemas
Saat membicarakan masalah, sulit untuk menempatkan dua sudut pandang masalah secara bersamaan. Sehingga dengan membicarakannya terus menerus, akan membuat Anda dan teman-teman Anda merasa tidak nyaman.

Karena saat membicarakan masalah, ada kecenderungan menganalisa situasi secara berlebihan.

4. Menularkan emosi negatif pada orang lain
Fenomena ini sangat umum di antara wanita, psikolog menyebutnya 'penularan emosi perilaku' atau 'kecemasan menular', di mana pikiran-pikiran negatif seseorang dapat mempengaruhi suasana hati orang lain. Percaya atau tidak, penelitian telah menunjukkan bahwa orang-orang yang terus-menerus berhubungan dengan orang lain yang menderita depresi, cenderung ikut menjadi depresi.

Demikianlah 4 efek negatif terlalu banyak curhat, atau dampak buruk bagi diri sendiri jika terlalu banyak curhat. Semoga bermanfaat.